Dusun Rindang Benua Diusulkan Jadi Desa Budaya
 Kamis, 14 Juli 2016 16:54
Dusun Rindang Benua Diusulkan Jadi Desa Budaya
Dari sekian banyak obyek wisata yang menarik di Kutai Timur (Kutim), Dusun Rindang Benua, Kecamatan Sangatta Selatan menjadi salah satu yang memiliki pesona tersendiri. Karena alasan tersebut, banyak pihak yang merekomendasi agar Dusun Rindang Benua dijadikan sebagai kawasan desa budaya dan agrowisata andalan. Rencananya prioritas pengembangan desa budaya dan agrowisata ini akan ditindaklanjuti dengan penetapan status desa oleh Pemkab dan DPRD Kutim. “Potensi wisata luar biasa yang dimiliki Kutai Timur (Kutim) seharusnya bisa menjadi andalan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat di pedesaan. Sektor pariwisata bisa menjadi sektor penopang pemasukan daerah di bidang nonmigas dan batubara yang menjadi andalan selama ini,”ujar Ismunandar, saat menghadiri acara peresmian kampung dan pameran budaya di Dusun Rindang Benua Km 10 Jalan Poros Bontang-Sangatta, beberapa waktu lalu. Penetapan Dusun Rindang Benua menjadi desa wisata budaya dan agrowisata ini nantinya diharapkan bisa meraup banyak wisatawan. Selain wisata Pantai Teluk Lombok dan Gua Karst serta wisata petualangan (adventure) alam liar di Taman Nasional Kutai (TNK) yang memang sudah ada. Dari pertemuan dengan kepala dusun dan tokoh masyarakat beberapa waktu lalu, sudah disepakati bahwa kawasan tersebut nantinya dijadikan desa wisata budaya dan agrowisata. “Kita akan kembangkan tanaman buah lokal. Saya harapkan empat tahun mendatang kita tidak lagi disuguhi buah-buahan dari luar. Jadi yang ingin memetik buah silakan datang ke Dusun Rindang Benua,” ujarnya. Selain itu, Ismu menyarankan agar masyarakat menanam tanaman alternatif selain padi sebagai sumber karbohidrat. Sehingga tidak tergantung hanya pada beras. Karena masih ada sumber karbohidrat lain seperti jagung, singkong dan talas (keladi). Bupati meminta agar tempat perhelatan seni dan budaya satu ini didesain sebaik mungkin. Agar lebih representatif untuk kegiatan pemerintahan baik skala kabupaten maupun propinsi. ”Kita adakan di sini saja, tidak perlu jauh-jauh lagi. Tetapi infrastrukturnya dibenahi dulu, terutama akses masuknya diperlebar,” harapnya. Sementara itu Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Wisata, Dinas Pariwitasa Pemprov Kaltim, Agung, menjelaskan di era globalisasi dan arus informasi yang kian deras, tentu semakin banyak cara dan strategi untuk mengangkat potensi wisata di suatu desa. Masing-masing desa memiliki kekhasan atau penonjolan karakteristik alam maupun sosiokultural dan aspek lainnya. “Desa memiliki segudang potensi yang bisa diangkat menjadi komoditas dan dipoles dengan manajemen strategi yang tepat untuk menjadi desa wisata,” jelasnya. Agung menjelaskan, dunia wisata secara kekinian banyak mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Apapun bisa dijadikan obyek wisata yang mendatangkan keuntungan ekonomi bagi warga sekitar. Asal jeli melihat dan memanfaatkan peluang, setiap desa memiliki potensi untuk dijadikan komoditas wisata unggulan. “Silakan identifikasi dan petakan berdasarkan potensi unggulan masing-masing. Jika desa itu memiliki keunggulan hasil bumi bisa dijadikan wisata petik apel, petik strawberry, petik tomat, cabai dan sayuran lain,” ujarnya.

 sumber: tribunkaltim

2 komentar:

  1. S3fm radio seni jawa

    BalasHapus
  2. Syukur alhamdulillah hal yang tidak pernah terbayankan dan tidak pernah terpikirkan kalau saya bisa sukses seperti ini kusus untuk Mbah Budi Hartono saya ucapkan banyak terima kasih yang sebesar-besarnya karena berkat bantuannya yang memberikan pesugihan putih tanpa tumbal dengan jumlah 7M saya bisa lepas dari hutang dan masalah dan disinilah saya berkesempatan kumpulkan uang untuk buka usaha kedepannya karna tanpa bantuan Mbah Budi Hartono saya belum bisa melunasi hutang saya bisa-bisa semakin bertambah budi baik Mbah tidak akan saya lupakan saya sampaikan kepada saudarah-saudarah yang ingin mengikuti program pesugihan putih tanpa tumbal ini tidak ada resiko apapun aman dari diri sendiri maupun dari keluarga dan masih banyak bantuan lainnya ternyata yang tertulis didalam blog Mbah semuanya benar bagi anda yang ingin merubah nasib dan mau hutangnya lunas butuh modal usaha silahkan konsultasi di no 085-256-077-899 Mbah Budi Hartono atau buka blog Mbah klik PESUGIHAN PUTIH TANPA TUMBAL

    BalasHapus